Minggu, 18 Oktober 2020

PER OKTOBER 2020, PROGRES DANA DESA DI KAPANEWON NANGGULAN MENCAPAI 95 PERSEN

 

INFRASTRUKTUR

P3MD Kulon Progo; Kapanewon Nanggulan memiliki enam kalurahan yang terdiri dari kalurahan Banyuroto, Kalurahan Donomulyo, Kalurahan Tanjungharjo, Kalurahan Wijimulyo, Kalurahan Jatisarono, dan Kalurahan Kembang. Total Dana Desa yang diterima oleh kalurahan-kalurahan di Kapanewon Nanggulan sebesar Rp. 6,561,359,000 (Enam Milyar Lima Ratus Enam Puluh Satu Juta Tiga Ratus Lima Puluh Sembilan Ribu Rupiah). Alokasi terbesar diterima oleh Kalurahan Donomulyo, sedangkan yang terkecil diterima oleh Kalurahan Jatisarono.

Penggunaan Dana Desa tahun 2020 ini telah diatur dalam peraturan Menteri Desa dan PDTT Nomor 11 Tahun 2019 yang selanjutnya telah diubah menjadi Permendes Nomor 14 Tahun 2020. Berdasarkan data Sistem Informasi Pembangunan Desa (SIPEDE) Dana Desa di Kapanewon Nanggulan 36,69 persen nya digunakan untuk pembangunan infrastuktur. Sedangkan sisanya sebesar 63,31 persen digunakan untuk kegiatan non sarpras. Kegiatan-kegiatan non sarpras ini diantaranya digunakan untuk program jaring pengaman sosial berupa bantuan langsung tunai (BLT) yang diberikan kepada keluarga kurang mampu yang terdampak akibat pandemi Covid-19.

Adapun progres penyerapan Dana Desa di wilayah Kapanewon Nanggulan saat ini pelaksanaan pekerjaan yang berhubungan dengan fisik/infrastruktur sudah mencapai 95 %. Sebagian besar pekerjaan infrastruktur sudah selesai dilaksanakan. Namun masih terdapat beberapa pekerjaan fisik yang belum selesai dan sedang berjalan pengerjaannya di bulan oktober 2020 ini. Keseluruhan pekerjaan infrastuktur tersebut diharapkan dapat diselesaikan pada pertengahan bulan November 2020, mengingat bulan November sudah mulai memasuki musim penghujan. Sehingga seluruh pekerjaan fisik/infrastruktur yang ada di Kapanewon Nanggulan yang bersumber dari dana desa tahun 2020 ditargetkan akan selesai bulan November 2020.

Sementara itu progres untuk kegiatan Non fisik masih terdapat beberapa kegiatan yang sedang dikerjakan dan sedang berjalan. Berdasarkan pemantauan data Sistem Informasi Pembangunan Desa (SIPEDE), Progres penyerapan Dana Desa untuk kegiatan non sarpras di Kapanewon Nanggulan sudah mencapai 75 %. Beberapa kegiatan non sarpras tersebut diantaranya adalah bkegiatan-kegiatan rutin yang harus di serap setiap bulannya, seperti honor tenaga pendidik Paud dan posyandu dan kegiatan tersebut akan selesai pada pertengahan bulan desember 2020.

Kepada pemerintah Kalurahan di Kapanewon Nanggulan diharapkan Kegiatan fisik dan kegiatan non fisik yang telah dilaksanakan agar penatausahaannya dalam aplikasi Siskeudes  dapat diselesaikan pada pertengahan bulan Desember 2020. Hal ini dikarenakan mengingat pada bulan Desember 2020 terdapat libur panjang akhir tahun. Sehingga diharapkan semua pekerjaan dapat diselesaikan tepat waktu.

(Rahmat Sujati - PDTI Kapanewon Nanggulan)


1 komentar:

  1. terima kasih mas rahmat, ayo bersemangat dan dorong desa untuk menyelesaikan pekerjaan tinggal sedikit lagi...semoga menjadi the best

    BalasHapus