Selasa, 16 Juni 2020

Rembuk Stunting Kalurahan Panjatan Tahun 2020


Kulon Progo,-  Dalam rangka menyusun perencanaan penanganan stunting  di tahun  2021, Pemerintah  Kalurahan Panjatan Kalurahan  Menggelar Rembuk Stunting  tingkat Kalurahan. Acara ini difasilitasi oleh Hendri Sulistya Selaku Pendamping Desa Kalurahan  Panjatan. Hendri Sulistya dalam fasilitasinya menyampaikan alur dari rembuk stanting dan output dari rembuk stanting diataranya evaluasi kegiatan PSDM di kalurahan panjatan, evaluasi scorecard konvergensi stanting triwulan pertama dan APBDes tahun 2020 mencatat kekurangan dan permasalahan yang ada sehingga dapat dimusyawarahkan sehingga kekurangan itu bisa diusulkan di Muskal yang akan di laksanakan akhir bulan Juni nanti.

Pemerintah Kalurahan Panjatan Kapanewon panjatan menjadi yang pertama dalam menyelenggarakan rembuk stanting di Kapanewon Panjatan pada hari Rabu (10/6/2020). Acara rembuk stanting ini  di laksanakan di Aula Balai Kalurahan Panjatan. Acara tersebut dipimpin langsung oleh Lurah Kalurahan Panjatan Suharyanta beliau menyampaikan rembuk stanting ini sangat penting sehingga perlu dilaksanakan karena bagian dari siklus tahunan sebelum di laksanakannya Muskal (musyawarah kalurahan) pendataan 5 paket layanan di posyandu yang dicatat di buku SIP (sistem informasi posyandu) lalu direkap di form konvergensi stanting sehingga menjadi scorecard dan scorecard ini menjadi syarat wajib pencairan Dana Desa.

Tri Hendarti selaku KPM (kader pembangunan manusia) Kalurahan Panjatan memaparkan scorecard konvergensi stanting triwulan sebelumnya. Dalam paparannya  Tri Hendarti menyampaikan 5 paket layanan stanting  yang telah berjalan di Kalurahan Panjatan selama satu tahun terakhir dan juga permasalahan-permasalahan  yang muncul. Selanjutnya Tri Hendarti langsung melanjutkan musyawarah untuk menampung usulan usulan program/kegiatan untuk APB Kalurahan tahun 2021 yang selanjutnya  akan di bawa ke Musyawarah Kalurahan reguler.

Dalam rembuk stanting ini juga memilih perwakilan dari 3 unsur yaitu satu kader KPM satu kader Yandu dan satu kader Paud untuk diutus untuk menyampaikan hasil rembuk stanting ini ke Muskal. Selain itu hasil dari rembuk stanting ini dituangkan di Berita Acara. (Hendri Sulistya)


0 komentar:

Posting Komentar